Monday 26 December 2022

7 Hari Menembus Waktu


 Judul : 7 Hari Menembus Waktu
Penulis : Charon
Tebal : 176 halaman
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Marissa kesal ketika harus ikut ayahnya ke Gedung Albatross, karena itu berarti ia akan bertemu Michael, mantan pacarnya, dan Selina, musuh bebuyutan yang telah merebut Michael dari sisinya.

Frustasi oleh situasi, tak sadar Marissa menangis di depan sebuah lukisan dan bergumam seandainya saja ia bisa menghilang.

Dan ia... betul-betul menghilang! Terlempar ke masa dua puluh tahun silam, saat ia belum lahir, saat orangtuanya masih belum berpacaran.

Bersama William, anak kecil yang ditemuinya di masa itu, Marissa mengalami hal-hal lucu dan menyenangkan, hal-hal yang akan mengubah kehidupan gadis itu dan William di masa depan.

Review:
Jenius! Cerita singkat yang kena banget ke saya. Saya paling suka yang begini. Romance yang ada fantasinya. Walaupun saya sudah tahu ceritanya mau dibawa ke mana saat Marissa terlempar ke masa lalu, tapi justru di situlah saya penasaran. Soalnya saya suka konsep ketemu orang yang dicintai di waktu yang berbeda. Dalam sekali duduk, saya lahap buku ini sampai abis. 

Ceritanya tentang Marissa yang sialnya baru diputusin dari pacarnya. Kebetulan mantannya itu jadian sama musuhnya gitu. Sialnya lagi, Marissa harus menghadiri acara di mana mantan dan musuhnya juga ada di sana.

Saat sedang menangis di gedung acara itu, tiba-tiba dia pingsan dan terlempar ke masa lalu. Dia bertemu dengan anak laki-laki yatim piatu bernama William yang akhirnya memberinya tempat tinggal. Dia juga bertemu dengan ayah ibunya di masa muda. Seru!! Terus Marissa ini mengajarkan William yang pahit dan judes untuk lebih penyayang. Bayangkan betapa sayangnya si WIlliam sama gadis yang sudah menginspirasi dan menjaganya sewaktu kecil. Haha... Hati romantis ini tergelitik. 

Pokoknya bagus! Saya suka buku ini.

4/5 

No comments:

Post a Comment