Judul : Stranger in My Arms
Penulis : Lisa Kleypas
Tebal : 432 halaman
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
“Lady Hawksworth, suami Anda masih hidup.”
Dengan diterimanya kabar tersebut, dunia Lara pun jungkir balik. Pernikahannya dengan Hunter Hawksworth yang tidak bahagia berakhir ketika pria itu dikabarkan hilang di laut. Lalu muncullah pria yang memang tampak seperti Hunter, dan mengungkapkan rahasia yang hanya diketahui pria itu.
Namun Lara menyadari ada sesuatu yang berbeda pada pria itu. Hunter yang ia kenal dingin dan tak tertarik padanya, sementara Hunter yang baru lebih hangat, bahkan bersumpah ingin memulai segalanya dari awal lagi bersama Lara. Ia pun tercabik antara keengganan untuk kembali terkungkung dalam pernikahan dan keinginan untuk menerima sosok Hunter yang baru.
Dengan diterimanya kabar tersebut, dunia Lara pun jungkir balik. Pernikahannya dengan Hunter Hawksworth yang tidak bahagia berakhir ketika pria itu dikabarkan hilang di laut. Lalu muncullah pria yang memang tampak seperti Hunter, dan mengungkapkan rahasia yang hanya diketahui pria itu.
Namun Lara menyadari ada sesuatu yang berbeda pada pria itu. Hunter yang ia kenal dingin dan tak tertarik padanya, sementara Hunter yang baru lebih hangat, bahkan bersumpah ingin memulai segalanya dari awal lagi bersama Lara. Ia pun tercabik antara keengganan untuk kembali terkungkung dalam pernikahan dan keinginan untuk menerima sosok Hunter yang baru.
Review:
Saya agak kangen dengan historical romance yang bagus. Beberapa tahun lalu saya suka sekali dengan genre itu. Tapi sudah lama saya tidak menemukan buku HR yang bisa bikin saya terpukau. Nah, saya memilih untuk membaca buku Lisa Kleypas kali ini karena dia salah satu penulis HR favorit saya.
Premis ceritanya menarik. Lara harus berhadapan dengan suami yang ia kira sudah meninggal. Sebenarnya dia tidak suka dengan suaminya itu. Tapi anehnya, sosok suaminya yang baru itu begitu berbeda dengan Hunter yang dulu. Wajah dan penampilan sih sama. Bahkan orang asing itu tahu segala hal tentang Hunter, sampai ke detail-detail terkecil. Semua orang pun percaya akan identitasnya, tapi Lara tetap merasa ada kejanggalan.
Hunter bersikap sangat meyakinkan sebagai suami Lara. Tapi dari awal sudah jelas kalau dia bukan suami Lara yang sebenarnya. Saya dibuat penasaran karena saya ingin tahu siapa dia dan kenapa dia menyamar menjadi suami Lara. Dan kenapa penampilannya bisa mirip dengan suami Lara?
Saat saya menemukan jawabannya di akhir, saya cuma bisa mengangkat alis. Ternyata begitu doang. Agak bikin merinding sih. Aneh saja ada orang yang rela menyamar hanya demi alasan itu. Tapi karena sikap Hunter normal, saya jadinya biasa saja.
Bukan karya terbaik Lisa Kleypas. Mungkin saya harus pilih buku HR yang lain. Hmm...
3/5
No comments:
Post a Comment