Wednesday 15 February 2012

Secret Garden


Judul : Secret Garden
Penulis : Frances Hodgson Burnett
Tebal : 320 halaman
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama 

Saat ayah dan ibunya meninggal karena wabah kolera di India, Mary Lennox dipulangkan ke Inggris untuk tinggal bersama pamannya, Archibald Craven. Mary yang sangat egois dan pemarah tidak disukai siapapun. Ia juga merasa dibuang sejak dulu. Semasa hidupnya, kedua orang tuanya sibuk dengan urusan masing-masing dan membiarkan pelayan memanjakan Mary.

Mary benci tinggal di rumah Mr. Craven. Sepi, kosong, dan membosankan. Mr. Craven senang bepergian dan tidak peduli pada siapapun.

Mary merasa kesepian dan ia pun mulai menjelajah rumah besar pamannya. Dan ia menemukan sebuah taman terbengkalai yang tidak pernah dimasuki siapapun lagi sejak sepuluh tahun yang lalu. Dengan penemuannya itu, Mary mulai berkenalan dengan teman baru. Bahkan ia pun mulai mengubah sikapnya.

Di samping petualangannya, Mary pun berhasil membuka rahasia pamannya dan juga menciptakan kebahagiaan bagi orang lain.

Menurut saya, cerita ini bikin hati tenang dan damai. Bayangkan kesenangan seorang anak kecil mengubah taman yang sudah jelek jadi indah lagi. Ditambah lagi, penjelasan penulis mengenai pemandangan taman begitu detail sehingga saya seakan berada di taman itu sendiri.

Tapi saya lebih suka karya Frances Hodgson Burnett yang satu lagi, A Little Princess, karena lebih berisi dan memiliki moral yang kuat. Secret Garden tidak terlalu menonjolkan aspek moral dan lebih mendeskripsikan imajinasi saja. Dan menurut saya, buku-buku seperti itu terasa seperti tidak ada tujuannya. Jadi, tiga bintang saja untuk deskripsi tamannya.

3/5 

2 comments:

  1. Aku masih inget pertama kali nonton filmnya Secret Garden, masih awal kelas 3 SD apa ya. Saking sukanya saya nonton filmnya berkali-kali, lagi dan lagi...

    Karena waktu kecil ya jadi ga nangkep inti/moral ceritanya, tapi ga tau kenapa suka banget sama filmnya..

    ReplyDelete
  2. oh, iye... emank ada filmnya, tapi aku blm nonton sih :)
    pasti bagus deh filmnya,bisa liat secara lsg secret gardennya hehe...

    ReplyDelete